Thursday, 31 May 2018
Wednesday, 30 May 2018
Friday, 25 May 2018
[Soal dan Jawaban] Presentasi
Bab 16. Presentasi
1. Tujuan komunikasi khususnya presentasi dibedakan menjadi tiga, sebut dan jelaskan !
Jawab :
1. Memberikan informasi
Salah satu tujuan komunikasi bisnis adalah memberikan informasi. Harapan dari pemberian informasi adalah umpan balik (feedback) setelah informasi sampai pada orang yang dituju seperti yang diharapkan pembicara. Misalnya menimbulkan perubahan sikap, pendapat, perilaku, dan partisipasi.
2. Memengaruhi (persuasif)
Asumsi dasar dalam proses memengaruhi/membujuk adalah bahwa pembicara – audiens dengan sengaja berkomunikasi untuk saling memengaruhi.
3. Memberikan instruksi
Salah satu cara agar orang berubah seperti yang diinginkan adalah dengan memberikan instruksi. Pemberian instruksi hanya dilakukan oleh mereka yang memiliki wewenang, misalnya dengan menginstruksikan pada bawahannya. Komunikasi dengan tujuan instruktif terjadi pada interaksi pembica –audiens tingkat sedang sampai rendah. Interaksi sedang terjadi bila pembicara menginstruksikan tindakan yang harus dilakukan, kapan dan bagaimana melakukan.
Thursday, 24 May 2018
[Soal dan Jawaban] Komunikasi Dalam Kelompok Kecil dan Rapat
Bab 15. Komunikasi Dalam Kelompok Kecil dan Rapat
1. Mengapa pemahaman komunikasi kelompok penting dalam dunia bisnis ?
Jawab :
Komunikasi kelompok penting karena orang-orang tidak dapat menyelesaikan tugasnya sendiri-sendiri, tetapi harus dibantu atau harus bekerja sama dengan orang lain. Dalam situasi seperti itu perusahaan memerlukan orang yang dapat berinteraksi dalam kelompok dan memberikan kontribusi penting dalam kelompok itu untuk menyelesaikan masalah-masalah kelompok serta mencapai tujuan kelompok.
Wednesday, 23 May 2018
[Soal dan Jawaban] Berbicara dan Menyimak
Bab 14. Berbicara dan Menyimak
1. Jelaskan faktor-faktor yang memengaruhi kelancaran berbicara !
Jawab :
1. Pengetahuan
1. Pengetahuan
Seseorang yang memiliki pengetahuan luas, pada umumnya memiliki lebih banyak perbendaharaan kata dan mampu memahami hubungan diantara berbagai fenomena
Tuesday, 22 May 2018
[Soal dan Jawaban] Pembuatan Rilis Berita
Bab 13. Pembuatan Rilis Berita
1. Mengapa hubungan dan reputasi perusahaan perlu dijaga ?
Jawab :
Karena bisa berdampak positif terhadap kemajuan dan reputasi atau citra perusahaan. Semakin luas dan harmonis hubungan perusahaan dengan lingkungannya, maka perusahaan akan memiliki kekuatan untuk semakin diterima di tengah-tengah masyarakat.
Monday, 21 May 2018
[Soal dan Jawaban] Pembuatan Laporan dan Proposal
Bab 12. Pembuatan Laporan dan Proposal
1. Jelaskan pengertian laporan bisnis dan proposal bisnis !
Jawab :
Laporan bisnis merupakan suatu pesan yang objektif, dan tersusun teratur, yang digunakan untuk menyampaikan informasi dari suatu bagian organisasi atau lembaga ke lembaga lainnya untuk membantu pengambilan keputusan atau pemecahan masalah.
Proposal bisnis merupakan tulisan yang berisi rencana atau usulan untuk melakukan suatu kegiatan tertentu. Misalnya, mendapatkan produk, memperluas usaha, mendapatkan dana, dan lain sebagainya.
Sunday, 20 May 2018
[Soal dan Jawaban] Wawancara Kerja
Bab 11. Wawancara Kerja
1. Mengapa wawancara penting dalam kegiatan seleksi pegawai ?
Jawab :
Wawancara merupakan salah satu cara yang sangat penting bagi suatu perusahaan untuk menjaring pelamar yang ada karena wawancara dibutuhkan sebagai alat penyaring/alat seleksi yang dapat menemukan orang-orang yang paling cocok untuk menempati posisi tersebut. Pelamar harus benar-benar mempersiapkan diri agar bisa memberikan kesan yang baik, dan meyakinkan pewawancara (interviewer) akan kemampuan pelamar.
[Soal dan Jawaban] Penulisan Resume dan Lamaran Kerja
Bab 10. Penulisan Resume dan Lamaran Kerja
1. Apa yang dimaksud dengan resume ?
Jawab :
Resume adalah suatu ringkasan yang terstruktur dan tertulis dari pendidikan, latar belakang, serta kualifikasi seseorang tentang suatu pekerjaan.
Friday, 18 May 2018
[Soal dan Jawaban] Penulisan Korespondensi Bisnis
Bab 9. Penulisan Korespondensi Bisnis
1. Apa yang dimaksud dengan direct request ?
Jawab :
Direct request adalah pesan bisnis yang berkaitan dengan kegiatan bisnis sehari-hari yang bersifat rutin, menarik, dan diorganisasikan dengan pendekatan langsung sehingga digolongkan sebagai permintaan langsung (direct request). Pada bagian awal, disajikan ide-ide pokok (main idea) yang diikuti dengan fakta-fakta pendukung serta ditutup dengan suatu pernyataan yang tulus atas tindakan yang diinginkan.
Thursday, 17 May 2018
[Soal dan Jawaban] Korespondensi Dalam Bisnis
Bab 8. Korespondensi Dalam Bisnis
1. Apa yang dimaksud dengan korespondensi ?
Jawab :
Korespondensi berasal dari kata Correspondence (Inggris) atau Correspondentie (Belanda) yang berarti hubungan yang terjadi antara pihak-pihak yang terkait dalam bisnis, biasanya bersifat resmi dan dilakukan dengan surat menyurat. Oleh karena itu, korespondensi juga diartikan sebagai surat menyurat.
Tuesday, 15 May 2018
[Soal dan Jawaban] Revisi Pesan Bisnis
Bab 7. Revisi Pesan Bisnis
1. Mengapa dalam penyusunan pesan bisnis perlu dilakukan evaluasi ?
Jawab :
Pesan bisnisperlu dievaluasi untuk memastikan bahwa pesan yang direncanakan dan disusun sudah bebas dari kesalahan. Menyusun pesan bisnis memerlukan proses yang dilakukan dengan hati-hati. Draft pesan yang telah selesai harus ditelaah ulang dan diperbaiki lagi, baik dari sudut isi maupun gaya bahasa yang digunakan serta format penulisannya.
Monday, 14 May 2018
[Soal dan Jawaban] Pengorganisasian Pesan Bisnis
1. Kenapa pesan bisnis perlu diorganisasikan dengan baik ?
Jawab :
Pesan bisnisperlu diorganisasikan dengan baik agar pesan yang ingin disampaikan mudah dipahami. Selain itu, pesan yang diorganisasikan dengan baik akan memberikan beberapa manfaat, yaitu (1) membantu audiens memahami pesan, (2) membantu audiens menerima pesan, (3) menghemat waktu audiens, (4) menyederhanakan tugas komunikasi.
Saturday, 12 May 2018
[Makalah] Bank Perkreditan Rakyat (BPR)
Kata Pengantar
Makalah mengenai Bank Perkreditan Rakyat ini merupakan salah satu tugas softskill mata kuliah Manajemen Perbankan. Makalah ini disusun untuk memberi penjelasan bagi penulis maupun apa saja faktor perilaku manajemen bank umum Tentang pokok-pokok perbankan, dengan mengeluarkan undang-undang No.7 Th.1992 tentang perbankan. Undang-undang tersebut disempurnakan lebih lanjut dalam Undang-undang No.10 th.1998. Dalam undang-undang ini secara tegas ditetapkan bahwa jenis Bank di Indonesia adalah Bank Umum & Bank Perkreditan Rakyat (BPR).
Bank ; Badan Usaha yang menghimpun Dana dari Masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan/atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak.
Makalah ini disampaikan secara sederhana, agar makalah ini dapat dipahami dengan lebih mudah dan menyeluruh. Semoga makalah ini bermanfaat bagi para pembaca. Serta tidak lupa kami sampaikan rasa terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa serta rekan-rekan kami yang turut berperan dalam pembentukan makalah ini. Dan juga terutama kami sampaikan rasa terima kasih kepada ibu Winda,SE.,MM selaku dosen mata kuliah Manajemen Perbankan sehingga makalah ini dapat tersusun dengan rapi.
Saya menyadari bahwa makalah mengenai “Bank Perkreditan Rakyat (BPR)” masih kurang sempurna, untuk itu kritik dan saran yang membangun sangat kami harapkan. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.
Friday, 11 May 2018
[Soal dan Jawaban] Perencanaan Pesan Bisnis
1. Jelaskan proses penyusunan pesan bisnis !
Jawab :
Proses penyusunan pesan bisnis pada umumnya terdiri atas 3 tahap sederhana :
1. Perencanaan pesan : Dalam tahap ini, ditentukan hal-hal yang mendasar dari suatu pesan yang akan dikomunikasikan. Secara rinci, tahap perencanaan tersebut meliputi penentuan tujuan, analisis audiens, penentuan ide pokok, dan pemilihan media.
2. Penyusunan pesan : Setelah tahap perencanaan, selanjutnya ide/gagasan dituangkan ke dalam pesan tertulis. Pengorganisasian dan penyusunan dokumen dimulai dari kata-kata, kalimat, paragraf serta ilustrasi yang akan digunakan untuk mendukung ide/gagasan. Tahap itu meliputi 2 kegiatan yaitu mengorganisasikan pesan dan memformulasikan pesan.
3. Revisi pesan : Pesan yang telah disusun dikaji ulang untuk memastikan apakah ide/gagasan yang diungkapkan sudah memadai. Pemeriksaan lebih detail juga dilakukan atas format tulisan, tanda baca dan tata bahasa. Berbagai kegiatan pada tahap revisi adalah menyunting pesan, menulis ulang, memproduksi pesan, dan mencetak pesan.
Thursday, 10 May 2018
Soal dan Jawaban - Teknologi Komunikasi
1. Apa yang dimaksud dengan teknologi informasi ?
Jawab :
Teknologi komunikasi merupakan alat, teknik, atau cara yang dapat membantu manusia dalam berkomunikasi sehingga komunikasi menjadi lebih baik.
Teknologi komunikasi merupakan alat, teknik, atau cara yang dapat membantu manusia dalam berkomunikasi sehingga komunikasi menjadi lebih baik.
Wednesday, 9 May 2018
[Soal dan Jawaban] Komunikasi Lintas Budaya
1. Apa yang dimaksud dengan budaya dan subbudaya ? Berikan contoh !
Jawab :
· Budaya adalah simbol keyakinan, sikap, nilai, harapan, dan norma tingkah laku yang dimiliki bersama. Budaya juga diartikan sebagai konvensi-konvensi kebiasaan, sikap dan perilaku sekelompok orang (Heart, 2004 : 125)
Contoh budaya : Budaya Indonesia, Budaya Arab, Budaya China
Contoh budaya : Budaya Indonesia, Budaya Arab, Budaya China
· Subbudaya adalah kelompok budaya yang cenderung homogen yang ada dalam suatu budaya utama
Contoh subbudaya : Budaya Indonesia terdiri atas berbagai subbudaya etnik Jawa, Sunda, Bali, Betawi, Sasak dan lain-lain
Tuesday, 8 May 2018
[Makalah] Manajemen Perbankan Syariah
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Secara kelembagaan bank syari’ah dibedakan ke dalam Bank Umum Syari’ah dan Bank Perkreditan Rakyat Syari’ah (BPRS). Masing-masing bentuk bank syari’ah ini memiliki sistem operasional sendiri-sendiri. Namun dari aspek mekanisme kerjanya ada beberapa persamaannya. Dalam makalah ini, menjelaskan secara umum sistem operasional bank syari’ah.
Pembahasan makalah ini secara umum dikembangkan dalam topik-topik sebagai berikut: organisasi dan mekanisme kerja bank syari’ah, mekanisme kerja, sistem operasional bank syari’ah, pokok-pokok operasional bank syari’ah, kegiatan operasional bank syari’ah.
Monday, 7 May 2018
[Makalah] Manajemen GAP dan SPREAD
BAB I
PENDAHULUAN
Gap Management merupakan salah satu bagian yang penting dalam ALMA (Asset and Liability Manageent). Gap Management adalah strategi untuk memaksimalkan net income margin (NIM) melalui siklus margin/bagi hasil. Strategi ini pada dasarnya meliputi komponen-komponen yang variable dan yang fixed sesuai dengan fase dan siklus margin/bagi hasil untuk mencapai profitabilitas yang optimal.
Sunday, 6 May 2018
[Soal dan Jawaban] Komunikasi Dalam Bisnis
1. Jelaskan pengertian, ciri-ciri, dan tipe organisasi !
Jawab :
· Organisasi adalah unit sosial yang dikoordinasikan secara sengaja, yang terdiri dari dua orang atau lebih, yang didirikan untuk jangka waktu yang lama
Thursday, 3 May 2018
[Soal dan Jawaban] Dasar-Dasar Komunikasi
1. Jelaskan pengertian komunikasi dari berbagai dimensi !
Jawab :
Jika dipandang sebagai proses, komunikasi merupakan kegiatan pengiriman dan penerimaan pesan yang berlangsung secara dinamis. Secara simbolik, komunikasi menggunakan berbagai lambing atau simbol yang dinyatakan dalam bentuk nonverbal (isyarat, gerak dan ekspresi) maupun verbal (Bahasa lisan dan tertulis). Sementara sebagai sistem, komunikasi terdiri atas unsur-unsur yang saling bergantung dan merupakan satu kesatuan yang integratif.
Subscribe to:
Posts (Atom)